Sepi Job, MC Ubah Gentong Jadi Karya Jutaan Rupiah

Okezone.com – Untuk menciptakan keindahan panorama alam dirumah ternyata dapat memanfaatkan barang yang ada di rumah. Salah satunya memanfaatkan gentong untuk dijadikan panorama buatan.

Dari tangan pria asal Kabupaten Jombang Jawa Timur, sebuah wadah air tradisional atau gentong dapat dimanfaatkan sebagai taman atau panorama alam sebagai hiasan di ruang tamu atau kamar tidur. Sehingga, nilai gentong tersebut bisa menjadi lebih tinggi bahkan bisa menghasilkan pundi uang hingga jutaan rupiah.

Melalui tangan kreatif Kariono warga Desa Ngusikan Kecamatan Ngusikan, Kabupaten Jombang Jawa Timur, sejumlah gentong bekas tersebut dapat diubah menjadi sesuatu karya yang memiliki nilai jual tinggi. Dengan merusak bagian dinding gentong kemudian dilanjutkan dengan membuat miniatur taman atau panorama yang diinginkan di dalamnya.

Bentuk dari miniatur taman yang diciptakan bukan hanya sekedar lukisan namun berbentuk timbul atau tiga dimensi. Sehingga semakin menarik minat para pembeli dan pecinta panorama alam.

Bentuk dari taman atau panorama yang diinginkan bisa berbeda-beda sesuai dengan permintaan pembeli. Gentong-gentong tersebut dibeli Kariono dari warga setempat dengan harga Rp10.000 hingga Rp50.000. 

Namun setelah disulap menjadi sebuah panorama cantic, gentong tersebut bisa dibanderol dengan harga kisaran Rp500.000 hingga Rp1 juta per karya seni tersebut.

Untuk saat ini, gentong buatan Kariono tersebut sudah dipasarkan ke sejumlah kota besar seperti Bandung, Surabaya, Gresik dan Bali. Menurut pemaparan Kariono, dirinya sudah menggeluti usaha ini selama tiga bulan.

Dari profesi dirinya sebagai MC dirinya beralih menjadi seniman yang menciptakan gentong dengan panorama alam tersebut agar tetap dapat memenuhi kebutuhan keluarganya. Dalam sebulan dirinya dapat menjual gentong panorama buatan dirinya sebanyak 10 hingga 15 gentong.

Exit mobile version