Strategi Ganjar Percepat Vaksinasi Covid-19 di Jateng

Liputan6.com, Semarang – Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 serempak di Jawa Tengah dilakukan hingga di fasilitas kesehatan (faskes) setingkat Puskesmas. Di Kabupaten Kendal, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo turun langsung mengawasi vaksinasi tenaga kesehatan di sejumlah puskesmas.

Kedatangan Ganjar, untuk memastikan percepatan vaksinasi Covid-19 di Jawa Tengah. Dua puskesmas Yang didatangi yakni Puskesmas Kaliwungu dan Puskesmas Brangsong II Kendal. Selain itu, Gubernur juga mendatangi vaksinasi di RSUD Dr Soewondo Kendal.

Menurutnya, untuk mempercepat vaksinasi, setiap puskesmas minimal harus menyuntikkan vaksin Covid-19 kepada 50 penerima per hari. Sementara target minimal tiap rumah sakit adalah 200 penerima vaksin per hari.

“Tadi rumah sakit bisa sampai 190 orang, hari ini puskesmas bisa 35. Harapannya ini bisa ditingkatkan menjadi minimal 200 orang untuk rumah sakit dan 50 orang untuk puskesmas. Kalau bisa kita genjot maka ini bisa lebih cepat,” katanya usai mengawasi vaksinasi Covid-19 di puskesmas dan rumah sakit di Kendal.

**Ingat #PesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Exit mobile version