Satgas: Vaksin Akan Lebih Efektif Lindungi Masyarakat Jika Laju Penularan Covid-19 Rendah

Liputan6.com, Jakarta – Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito mengatakan, bahwa pemerintah tengah mempersiapkan program vaksinasi untuk mengakhiri pandemi virus corona. Kendati begitu, dia meminta masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

Pasalnya, kata dia, vaksin Covid-19 akan lebih efektif bekerja apabila laju penularan virus corona di Indonesia juga terkendali. Oleh sebab itu, masyarakat tak boleh lengah meski nantinya program vaksinasi dimulai.

“Vaksin akan lebih efektif melindungi masyarakat saat vaksinasi dilakukan pada kondisi yang lebih terkendali, di mana laju penularannya rendah,” kata Wiku dalam konferensi pers di Youtube Sekretariat Presiden, Selasa 5 Januari 2021.

Menurut dia, akan lebih sulit mencapai herd immunity (kekebalan komunitas) apabila laju penularan virus melonjak saat program vaksinasi. Pemerintah sendiri menargetkan 181 juta masyarakat harus divaksin agar mencapai herd immunity.

“Peluang ketidaktercapaian kekebalan komunitasnya akan semakin besar apabila laju penularannya tinggi,” jelas dia.

 

Exit mobile version