Dewan Keamanan PBB Dukung Gencatan Senjata Demi Vaksin COVID-19

Liputan6.com, New York – Dewan Keamanan PBB menyetujui resolusi gecatan senjata di zona konflik demi mendistribusi vaksin COVID-19. Resolusi ini digagas oleh Inggris

“Resolusi ini juga membangun dukungan untuk COVAX, di mana Inggris menyediakan lebih dari satu miliar dosis vaksin untuk kelompok masyarakat yang paling rentan di seluruh dunia – karena kita membutuhkan solusi global untuk pandemi global,” ujar Menteri Luar Negeri Inggris, Dominic Raab dalam pernyataan resmi Kedutaan Besar Inggris di Indonesia, Senin (1/3/2021). 

Resolusi Dewan Keamanan PBB 2565 tentang gencatan senjata di zona konflik untuk memudahkan pengiriman vaksin telah disetujui dengan suara bulat. Resolusi itu turut disponsori oleh 112 negara, termasuk semua 15 anggota Dewan Keamanan.

Perwakilan Indonesia di PBB juga mendukung resolusi. “Solidaritas global adalah kunci untuk merespons pandemi COVID-19,” demikian pernyataan Indonesia. 

Duta Besar Inggris untuk Indonesia dan Timor Leste, Owen Jenkins bangga bahwa sejak awal pandemi, Inggris dan Indonesia telah bersatu untuk menyerukan respon multilateral terhadap virus Corona.

“Dengan resolusi ini, Inggris menetapkan target yang ambisius – memastikan mereka yang tinggal didaerah konflik memiliki akses ke vaksin COVID-19, dan langkah-langkah untuk mendukung hal itu -termasuk gencatan senjata dan kerja sama yang diperlukan untuk membuat visi ini menjadikenyataan – telah dilakukan,” ujar Dubes Owen.

 

**Ibadah Ramadan makin khusyuk dengan ayat-ayat ini.

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Exit mobile version